Alasan Kamu Harus Pilih Universitas di Oxford

Bacaan Umum
Universitas123 | 22 September 2021
Alasan Kamu Harus Pilih Universitas di Oxford

Oxford University sampai sekarang masih menjadi universitas di Oxford yang memperoleh ranking 1 lembaga perguruan tinggi terbaik menurut versi The World University Rankings. Lembaga perguruan tinggi di Inggris tersebut masuk dalam deretan Universitas terkemuka dunia.

Banyak tokoh dunia merupakan lulusan universitas tersebut, termasuk Bill Clinton. Menurut situs resminya, proses pendidikan di Oxford berlangsung sejak tahun 1096 dan baru berkembang secara pesat pada tahun 1167.

Sebagai universitas tertua di dunia, Universitas Oxford juga menggunakan bahasa Inggris untuk pengantar kuliah sekaligus menjadi nomor dua tertua dunia. Terdapat sistem perpustakaan terbesar di Universitas ini dan menjadi satu-satunya sistem terbaik di Inggris. Bahkan Oxford mempunyai 100 perpustakaan dari total 44 perguruan tinggi yang ada.

Mengapa harus Kuliah di Oxford

Kota Oxford mempunyai populasi anak muda paling banyak jika dibandingkan dengan kota lainnya di Inggris ataupun Wales berkat keberadaan Universitas Oxford. Tidak hanya mahasiswa lokal dari Inggris, Universitas Oxford juga menjadi rumah bagi 22.000 mahasiswa dengan persentase 40% lebih mahasiswa internasional dari berbagai negara.

Oxford membuka gerbangnya bagi mahasiswa asing pertama kali pada tahun 1190 dengan ciri khas Universitas tersebut yaitu globalisasi. Kini, Universitas di Oxford terus meningkatkan laju globalisasi dalam beberapa dekade terakhir. Sehingga, membuatnya sebagai universitas dengan karakter internasional paling kuat.

Sampai saat ini terdapat 120.000 peraih medali Olimpiade juga 26 pemenang Nobel yang berhasil tercatat dalam lulusan Universitas Oxford. Bahkan staf akademik sebanyak 40% juga termasuk dari berbagai negara.

Pendidikan di Universitas Oxford

Salah satu keunggulan Universitas Oxford adalah karena sangat unggul pada Bidang sains. Universitas ini berhasil menduduki peringkat top 1 dunia pada bidang medis sekaligus peringkat 6 top dunia pada bidang lainnya seperti ilmu kehidupan, ilmu sosial, teknik, seni dan humaniora.

Semua topik pembelajaran Universitas Oxford selalu menjadi topik terhangat bagi perbincangan dunia. Fasilitas laboratorium di Universitas ini juga sering menjadi rujukan untuk para peneliti dari berbagai negara. Universitas Oxford juga menyediakan jaringan luas bagi kebutuhan mahasiswanya dengan akademisi Global, termasuk tradisi akademik yang telah berjalan selama 900 tahun lebih.

Itulah mengapa mahasiswa internasional yang ingin kuliah di Universitas Oxford, maka wajib mempunyai prestasi akademik sebagai bahan pertimbangan. Jika ingin melanjutkan studi S2 di Oxford, mahasiswa Indonesia harus memenuhi syarat IPK yaitu 3,5 pada perkuliahan S1.

Walaupun demikian, jika kamu mempunyai pengalaman kerja serta mempunyai pengaruh bagi masyarakat luas, Oxford University mempunyai kebijakan tersendiri. Sementara bagi para mahasiswa internasional yang ingin melanjutkan pendidikan S3, maka Universitas akan mempertimbangkan pengalaman riset, publikasi, dan relevansi dengan misi Lembaga ini.

Itulah informasi lengkap terkait perkuliahan universitas di Oxford tersebut. Kamu bisa merencanakan studi sejak duduk di bangku SMA Jika punya impian kuliah di Oxford University. Pastikan prestasi bidang akademik benar-benar kamu perhatikan supaya lebih mudah menjadi mahasiswa asal Indonesia yang berhasil memperoleh bangku kuliah di Universitas bergengsi ini.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait