Bahasa gaul akan terus berubah dan bertambah seiring berjalannya waktu. Adanya internet dan sosial media membuat bahasa gaul berkembang semakin cepat. Karena cepat sekali berkembang, banyak orang jadi tertinggal dengan bahasa-bahasa gaul terbaru yang bermunculan.
Karena saat ini bahasa gaul banyak digunakan di sosial media hingga di media pemberitaan, maka kamu harus mengetahui arti bahasa gaul yang saat ini sedang trend. Salah satu kata dalam bahasa gaul yang sering digunakan adalah pansos. Kalau kamu belum tahu arti bahasa gaul pansos, maka kamu bisa simak artikel ini.
Pansos merupakan kata dalam bahasa gaul yang sering digunakan di internet. Karena sering digunakan, maka tak heran bila kata pansos ini juga mulai muncul di televisi dan media cetak. Karena kata ini sering muncul, maka kamu harus mengetahui arti kata pansos ini.
Pansos dalam bahasa gaul artinya adalah panjat sosial. Dalam KBBI sendiri diksi panjat sosial ini artinya adalah usaha untuk mencitrakan diri sebagai orang berstatus sosial tinggi. Istilah panjat sosial sering digunakan untuk menyebut orang yang suka mencari kehebohan untuk mendapatkan perhatian banyak orang.
Cara Orang Melakukan Pansos
Orang yang melakukan panjat sosial sangat menikmati bila orang lain memperhatikan mereka. Mereka yang pansos bertujuan untuk membuat diri sendiri terlihat paling menonjol di mata publik. Pansos ini memiliki kesan yang negatif, karena kebanyakan orang mau melakukan apa saja untuk pansos. Berikut adalah hal-hal yang biasa dilakukan oleh orang pansos:
1. Suka Pamer
Orang yang pansos suka memamerkan apa yang mereka miliki, mulai dari fisik hingga harta. Mereka meyakini bahwa publik akan memberikan mereka perhatikan ketika mereka melakukan pamer. Saat ini sudah banyak publik figur yang melakukan panjat sosial dengan memamerkan harta kekayaan.
2. Membuat Kontroversi
Cara paling efektif untuk terkenal adalah dengan membuat kontroversi. Saat ini sudah ada beberapa tokoh yang suka membuat kontroversi agar namanya bisa melambung. Beberapa orang bahkan merasa senang sudah dikenal oleh banyak orang, meski dikenal melalui kontroversi bukan melalui karya atau prestasi.
3. Mengupload Unggahan Sensasional
Hidup orang-orang yang suka melakukan panjat sosial dipenuhi dengan sensasi. Karena sensasi dapat menarik perhatian publik dengan sangat cepat. Mereka yang doyan pansos sering mengunggah foto, video, atau postingan yang penuh sensasi. Mereka sama sekali tidak peduli meski mendapatkan respon negatif.
Cara Menyikapi Orang yang Pansos
Orang yang pansos itu ingin dirinya menjadi terkenal dan diperhatikan oleh publik. Sehingga langkah yang tepat adalah tidak mempedulikan apapun yang mereka lakukan. Meski mereka mengunggah postingan kontroversial sekalipun, kamu tak boleh terpancing.
Jangan memberikan hujatan, karena hujatan adalah salah satu bentuk atensi. Biarkan saja mereka yang sedang asyik pansos. Jika tidak banyak yang memperhatikan kegiatan pansos mereka, maka kemungkinan mereka akan berhenti secara sendirinya untuk melakukan pansos.
Seperti itulah pengertian arti pansos dalam bahasa gaul yang banyak digunakan di sosial media. Bijak-bijaklah dalam menyikapi orang-orang yang sedang pansos. Jika orang pansos terus diberi panggung, maka mereka akan semakin senang dan makin meneruskan perbuatannya.