Begini Panduan Membuat Judul Disertasi Yang Menarik

Tips & Trick
Universitas123 | 12 April 2022
Begini Panduan Membuat Judul Disertasi Yang Menarik

Ketika sedang menulis judul disertasi, kamu hanya punya satu peluang saja untuk menciptakan kesan pertama. Sehingga, sangat penting untuk memilih judul yang menarik.

Walaupun judul makalah tidak menentukan apakah kamu lulus atau tidak, informasi yang kamu tambahkan didalamnya bisa membuat karya ilmiah dapat diikuti para pembaca. Agar kamu bisa memastikan mengambil langkah yang sesuai, judul tersebut harus benar-benar jelas dan informatif.

Bagaimana Cara Membuat Judul Dalam Penelitian Disertasi

Tidak seperti novel, membuat disertasi adalah menulis karya ilmiah yang sesuai kaidah penulisan baku dan sangat kompleks. Berikut adalah hal-hal yang harus kamu pertimbangkan ketika ingin membuat judul disertasi:

1. Pahami Riset Yang Kamu Lakukan

Tahap paling penting yang harus kamu lakukan dari pemilihan judul adalah mengkomunikasikan topik serta fokus penelitian terlebih dahulu. Hal ini termasuk area umum yang akan kamu teliti serta apa saja aspek spesifik yang ingin kamu selidiki.

Contoh, ketika kamu membuat sebuah judul tentang apa saja hambatan dalam penggunaan media sosial untuk memasarkan beberapa merk fashion mewah, maka topik yang kamu bahas adalah pemasaran dari merk fashion mewah. Sedangkan, fokus penelitian tersebut yaitu apa saja faktor yang menjadi penghambat dalam penggunaan media sosial.

2. Pendekatan Riset

Pendekatan penelitian yang kamu pilih dampaknya sangat besar terhadap hasil yang ingin kamu capai. Sehingga, hal tersebut dapat membantu untuk memasukkannya pada bagian judul. Contohnya, apabila kamu melakukan survey strategi manajemen dalam skala besar, maka kamu bisa pilih judul seperti contoh: Strategi Manajemen – Studi Kuantitatif Pada Praktek Saat Ini.

3. Hasil Riset

Semakin spesifik judul yang kamu buat, maka semakin baik, terutama untuk hasil penelitian. Contoh, ketika kamu membahas tentang apa saja faktor yang bisa mempengaruhi cedera Ligamen seperti Cruciatum Anterior, maka akan terdengar logis jika kamu menentukan semua jenis faktor yang akan kamu selidiki.

Apakah yang dimaksud dengan faktor keberhasilan? Apa saja faktor-faktor yang bisa menghambat pemulihan? Semua hal tersebut harus kamu nyatakan pada judul untuk memberi tahu pembaca secara langsung, tanpa harus baca seluruh disertasi terlebih dahulu.

Apabila kamu mencantumkan seluruh informasi di atas, maka judul dalam penulisan disertasi sudah tepat. Akan tetapi, jauh lebih sempurna jika kamu tetap memperhatikan kejelasan, fokus, format, dan keunikan.

4. Kejelasan

Mencari opini kedua juga dapat membantu dalam menyempurnakan judul untuk karya disertasi. Cobalah meminta pendapat profesor atau teman untuk memeriksa sehingga mendapatkan kejelasan. Juga sebaiknya hindari akronim pada judul karena alasan tersebut.

5. Fokus

Judul karya ilmiah disertasi yang terlalu panjang justru menimbulkan kebingungan dan tidak enak dibaca. Walaupun judul itu tampak bagus, apabila terlalu panjang dan terlalu banyak fokus, maka pembaca pasti akan mengurungkan untuk membacanya sampai tuntas.

6. Format

Periksa kembali panduan gaya universitas kamu dalam memberikan format gelar. Setiap institusi pasti punya panduan atau syarat berbeda terkait kapitalisasi.

7. Keunikan dan Humor

Secara umum, judul harus menonjol, tetap unik, tanpa harus mengorbankan detail penting atau kejelasan terkait apa yang kamu teliti.

Sekarang, kamu sudah memperoleh beberapa tips terkait bagaimana cara membuat judul disertasi lebih menarik. Buatlah kesan pertama supaya judul yang kamu ajukan bisa segera diterima oleh dosen pembimbing agar proses penelitian dapat berlangsung setelahnya.

Banner Konsultation
+62

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait