Cara Melihat Peluang Masuk Perguruan Tinggi lewat SNMPTN

Bacaan Umum
Universitas123 | 07 November 2021
Cara Melihat Peluang Masuk Perguruan Tinggi lewat SNMPTN

Peluang masuk perguruan tinggi negeri harus dipertimbangkan dengan baik oleh calon mahasiswa. Perguruan tinggi negeri telah mempermudah calon mahasiswa untuk mendaftarkan diri melalui berbagai macam jalur.

Jalur yang sering digunakan oleh perguruan tinggi negeri favorit adalah SNMPTN, SBMPTN, dan jalur mandiri. Perguruan tinggi negeri menyediakan jalur tersebut tentu dengan kuota atau peluang yang telah ditentukan.

Tugas dari calon mahasiswa adalah bisa lolos dari seleksi yang telah dipilih sesuai dengan kemampuan. Untuk jalur seleksi SNMPTN biasana perguruan tinggi negeri menyediakan minimal 20% dari kuota yang ada. Sedangkan untuk jalur SBMPTN sekitar 40% dan jalur mandiri 30%.

Untuk jalur SNMPTN memang dikhususkan bagi calon mahasiswa yang memiliki prestasi akademik terbaik di sekolah. Jadi tidak perlu ada tes hanya berdasarkan nilai akademik dan prestasi non akademik (jika memiliki).

Bagi calon mahasiswa yang memiliki nilai akademik bagus selama masa SMA bisa coba daftar melalui pihak sekolah. Jalur SNMPTN ini seperti undangan, jadi pendaftaran akan dibantu oleh pihak sekolah kamu.

Cara Menghitung Peluang Masuk Perguruan Tinggi Negeri

SNMPTN adalah harapan bagi siswa yang memiliki prestasi baik untuk masuk perguruan tinggi negeri favorit. Keuntungan dari jalur seleksi SNMPTN ini adalah tidak menggunakan tes. Namun kamu harus berhati-hati sebab persaingan cukup ketat.

Ada beberapa cara untuk mengetahui peluang diterima atau tidak melalui jalur SNMPTN. Kamu bisa mencoba memperhitungkan untuk memastikan lolos SNMPTN melalui beberapa cara berikut.

  1. Perhatikan kuota perguruan tinggi negeri untuk menerima calon mahasiswa dari SNMPTN. Biasanya perguruan tinggi negeri akan memberikan minimal 20% untuk membuka pendaftaran melalui jalur ini.
  2. Perhatikan akreditasi dan performa dari sekolah kamu. Akreditasi sekolah memang memberikan pengaruh dalam proses seleksi. Jika sekolah memiliki akreditasi A maka peluang diterima lebih besar dibandingkan dengan akreditasi B maupun C.
  3. Peserta dari sekolah favorit atau cukup terkenal dengan segudang prestasi tentu akan diuntungkan dengan peluang besar lolos SNMPTN. Tidak heran jika jalur SNMPTN ini harus dipersiapkan dari sebelum kamu masuk sekolah menengah atas.
  4. Nilai rapor siswa akan memberikan pengaruh penting untuk lolos atau tidak di SNMPTN.
  5.  Setiap perguruan tinggi negeri akan memiliki pertimbangan bagi siswa yang memiliki prestasi non akademik untuk bisa lolos seleksi SNMPTN. Jadi cantumkan saja semua prestasi non akademik agar bisa lolos.
  6. Prestasi non akademik adalah perhitungan tidak wajib, tetapi jika dicantumkan akan menjadi nilai tambahan di SNMPTN.
  7. Perhatikan ketika memilih program studi, jika mengambil program studi seni dan olahraga biasanya akan dimintai portofolio penyerta dan akan menjadi nilai tambahan.
  8. Kamu juga harus memperhatikan ketatnya Persaingan di program studi dan perguruan tinggi negeri yang dituju. Biasanya ada beberapa program studi yang peminatnya jauh lebih banyak dibandingkan kursi yang telah ditawarkan oleh pihak kampus. Hal tersebut juga menentukan peluang masuk atau tidaknya kamu di SNMPTN.

Tips Jitu Lolos SNMPTN

Ada beberapa tips yang bisa kamu gunakan untuk lolos SNMPTN menuju perguruan tinggi negeri favorit, seperti berikut.

  • Perhatikan grafik nilai rapor mulai dari kelas 10 - 12 SMA. Mendapatkan nilai tinggi tidak cukup. Grafik nilai sebaiknya stabil atau bahkan meningkat dari kelas 10-12. Karena dengan nilai yang terus naik dari kelas 10 sampai 12 maka akan mendapatkan peluang lolos cukup tinggi di SNMPTN.
  • Persiapkan berbagai macam portofolio prestasi. Seperti yang sudah disebutkan bahwa portofolio juga merupakan peluang yang bisa digunakan untuk lolos SNMPTN. Kamu bisa menyertakan sertifikat atau piagam penghargaan dari komputasi yang telah diikuti.
  • Cari tahu tentang jurusan yang kamu pilih di PTN favorit. Perhatikan Berapa banyak calon mahasiswa yang memilih jurusan tersebut di PTN tersebut. Kamu harus membaca peluang program studi pilihan untuk diterima di melalui jalur SNMPTN.

Kesimpulan

Ada berbagai macam hal yang harus diperhatikan oleh calon mahasiswa jika ingin lolos jalur SNMPTN. Memperhatikan peluang masuk perguruan tinggi negeri akan membantu kamu lebih mudah mengatur strategi. Jika ingin mendapatkan kesempatan masuk perguruan tinggi negeri favorit melalui SNMPTN maka siapkan jauh-jauh hari. Bahkan ketika kamu memilih SMA juga harus diperhitungkan, sebab memberikan pengaruh pada peluang lolosnya SNMPTN.

Banner Konsultation
+62
Perguruan Tinggi Negeri

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait