Suasana kelas SMA biasanya lebih cenderung mudah efektif dibandingkan dengan kelas anak SD. Suasana kelas yang hidup bisa membantu para siswa untuk mendapatkan pembelajaran secara efektif. Mengatur kelas SMA jauh lebih mudah jika dibandingkan tingkatan di bawahnya.
Suasana kelas juga bisa membantu siswa lebih aktif dan fokus dalam proses pembelajaran. Untuk bisa menciptakan suasana kelas yang nyaman, butuh peran dari guru dan murid secara kompak. Namun biasanya kendali membuat suasana kelas efektif dipegang oleh seorang guru.
Cara Mengatur Suasana Kelas SMA Lebih Hidup
Jika kamu merasa suasana kelas tingkatan SMA terasa menyenangkan dan membosankan, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk membuat suasana kelas lebih hidup, seperti berikut.
1. Suasana Kelas Dibuat Menyenangkan
Sebagai seorang pengajar, cobalah untuk membuat suasana kelas menjadi lebih menyenangkan. Seorang guru yang mampu membawa suasana kelas menjadi menyenangkan memiliki kepribadian semangat dan kreatif.
Kamu bisa memberikan berbagai macam kuis sembari bercanda. Anak SMA biasanya sudah bisa mengimbangi lelucon apa yang diberikan oleh guru. Buatlah suasana menjadi santai dan tidak tegang. Para siswa pasti lebih bersemangat dan tidak mengantuk ketika sedang belajar.
2. Guru Mengajak Murid Berinteraksi
Selanjutnya guru juga wajib mengajak anak untuk berinteraksi. Interaksi dilakukan agar anak memiliki peran dalam kelas. Guru bisa mencoba menanyakan berbagai macam pendapat terkait materi pembelajaran yang disampaikan. Ketika mau memberi pertanyaan, cobalah diimbangi dengan sedikit humor sehingga anak lebih santai.
Apapun pendapat siswa di dalam kelas, harus dihargai. Tidak semua anak bisa mengeluarkan pendapat dengan baik. Jadi ketika ada murid memberikan pendapatnya, seorang guru harus bisa menghargai hal tersebut. Dengan begitu anak juga bisa menghargai apa yang disampaikan oleh guru.
3. Melakukan Ice Breaking
Melakukan ice breaking tidak hanya untuk anak kecil loh. Kamu juga bisa menerapkan hal tersebut untuk anak-anak SMA. Tapi cobalah mencari ice breaking yang sesuai dengan usia anak SMA ya. Kamu bisa mengajak mereka bermain di akhir jam kelas. Tidak perlu lama-lama, melakukan permainan sebentar saja sudah bisa membuat anak merasa senang dan santai.
Ada banyak contoh ice breaking yang bisa mengasah kemampuan anak dalam mengingat, kekompakan satu kelas, dan lain sebagainya. Jadi gunakan hal tersebut untuk membuat suasana kelas menjadi lebih hidup.
4. Merubah Posisi Duduk
Merubah posisi tempat duduk juga bisa membantu anak lebih fokus dalam proses pembelajaran. Jika biasanya posisi tempat duduk guru berada di depan dan tempat duduk ditata rapi seperti biasanya, rasanya kurang efektif.
Cobalah membuat tempat duduk berubah seperti melingkar. Dengan posisi tempat duduk melingkar dan guru berada di tengah maka akan semakin mudah bagi para siswa untuk fokus pada pengajar. Selain itu siswa juga bisa melihat teman yang lainnya dengan mudah, jadi interaksi mengeluarkan pendapat satu sama lain bisa dilakukan dengan nyaman.
5. Memberikan Reward
Tidak perlu setiap hari, sesekali cobalah untuk memberikan reward kepada siswa di kelas. Kamu membuat kue sederhana dengan beberapa materi yang sudah diajarkan. Siapa yang mampu menjawab kuis tersebut dengan benar maka reward bisa didapatkan.
Dengan adanya kompetisi kecil diiringi dengan humor, tentu suasana kelas bisa lebih menyenangkan dan murid bisa saling berkompetisi secara sehat dengan temannya. Dengan reward tersebut murid juga lebih bersemangat untuk mempelajari materi yang diberikan oleh guru.
Suasana kelas SMA jauh berbeda dengan singkatan yang ada di bawahnya. Mengatur anak SMA untuk menghidupkan suasana kelas jauh lebih mudah. Namun, gunakan cara yang sesuai dengan usianya. Apabila setiap materi pembelajaran dilakukan dengan nyaman, maka bisa membentuk kedekatan anak dengan pengajar.