Contah Cerita Pengalaman Liburan Sekolah

Bacaan Umum
Universitas123 | 13 January 2022
Contah Cerita Pengalaman Liburan Sekolah

Pengalaman liburan sekolah menjadi salah satu hal yang menyenangkan.  Biasanya ketika akan menyambut liburan panjang, ada tugas sekolah yang mengharuskan kamu untuk menceritakan pengalaman liburan sekolah. Dengan tugas yang diberikan oleh guru, tentu kamu ingin mendapatkan pengalaman liburan yang menarik.

Berlibur bersama dengan keluarga tentu  menjadi waktu yang paling ditunggu. Setelah cukup lama belajar di sekolah, kini saatnya kamu bisa menikmati waktu liburan. Namun, ada beberapa pelajar yang merasa kesulitan untuk menceritakan pengalamannya. Nah, berikut ini beberapa contoh dari pengalaman liburan yang bisa kamu jadikan inspirasi ya.

Contoh Cerita Pengalaman Liburan Sekolah

Memiliki tugas sekolah bercerita pengalaman liburan memang menyenangkan. Nah, untuk membantu mempermudah menyelesaikan tugas bercerita pengalaman ketika liburan sekolah, berikut ini beberapa contohnya:

  • Contoh Cerita Liburan Di Rumah

Musim liburan telah tiba, saya dan keluarga memutuskan untuk menghabiskan waktu liburan di rumah. Awalnya memang terasa membosankan, karena aktivitas sehari-hari hanya berada di dalam rumah dan di sekitarnya untuk bermain dengan teman. 

Namun dalam waktu liburan ada beberapa kegiatan yang sebelumnya tidak pernah saya lakukan. Misalnya, mencoba menanam tanaman dan merapikan halaman di depan rumah. Kegiatan tersebut saya lakukan bersama ibu, kakak, dan ayah saya. 

Setiap hari saya merawat bunga-bunga di halaman rumah. Menyiramnya dan membersihkan daun-daun yang runtuh. Merawat bunga dan membersihkan halaman menjadi salah satu kegiatan favorit saya selama liburan.

Saya mulai rutin merawat tanaman selama liburan. Hingga akhirnya, sebelum jadwal masuk sekolah ada salah satu bunga yang mekar. Hati saya semakin senang, ternyata apa yang saya lakukan ketika masa liburan membuahkan hasil yang cantik. Bunga di halaman rumah banyak yang bermekaran dan menjadi lebih indah.

  • Contoh Cerita Liburan di Pantai dengan Keluarga

Liburan sekolah telah tiba, ayah dan ibu memutuskan untuk membawa kami jalan-jalan keluar kota. Hal tersebut tentu membuat saya dan kakak merasa senang. Jarak pantai dengan rumah saya memang cukup jauh, kami harus menempuh 5 jam perjalanan dengan menggunakan mobil.

Ayah memutuskan untuk berangkat tengah malam, jadi ketika pagi hari kita sudah berada di pantai. Perjalanan memang cukup melelahkan, tetapi sepadan dengan pemandangan pandai yang indah ketika pagi hari. Pasir putih yang luas dan air pantai yang jernih, membuat liburan saya dengan keluarga menjadi lebih menyenangkan.

Tidak hanya itu, ketika pagi hari ayah memutuskan untuk mendirikan tenda. Kami sengaja membawa tenda sebagai tempat istirahat sementera ketika ada di pantai. Semua keluarga senang bermain air dipantai, apalagi ibu membawa peralatan untuk membakar ikan. Menikmati waktu bersama dengan ayah, ibu, dan kakak membuat liburan semakin terasa berharga.

Kesimpulan

Pengalaman liburan sekolah jadi salah satu hal yang tidak terlupakan. Kamu bisa menuangkan pengalaman tersebut dalam sebuah cerita untuk menyelesaikan tugas sekolah. Cobalah untuk mendapatkan pengalaman berharga ketika liburan sekolah sehingga bisa dijadikan cerita menarik didepan teman-teman dan gurumu.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait