Contoh Kalimat Larangan Dalam Bahasa Inggris!

Bacaan Umum
Universitas123 | 23 June 2022
Contoh Kalimat Larangan Dalam Bahasa Inggris!

Kalimat larangan dalam bahasa Inggris memang banyak. Akan tetapi, apa itu kalimat larangan? Kalimat ini berisikan sebuah larangan untuk melakukan sesuatu. Dalam bahasa inggris sendiri ada dua cara dalam menulis kalimat jenis ini.

Dimana yang pertama adalah dengan menggunakan don’t atau do not + verb. Selain itu, kamu pun dapat menggunakan cara kedua yaitu, menggunakan modal seperti may not, mustn’t atau must not, dan can’t atau cannot.

Contoh Kalimat Larangan Dalam Bahasa Inggris

Kalimat larangan dibuat untuk mencegah seseorang melakukan suatu hal maupun kegiatan. Sehingga, biasanya kalimat ini memiliki kata negatif karena memuat dengan “don’t, can’t, maupun kata lainnya”. Untuk lebih jelasnya yuk simak informasi ini!

Contoh 1

“Don't yell at me like that!”

Artinya: Jangan membentak aku dengan seperti itu!

Kalimat ini pun mengandung larangan untuk membenci kamu seperti itu. Selain itu, untuk menunjukan larangan kalimat ini menggunakan kata, “Don't”.

Contoh 2

“You can't go to the jungle with just the bare minimum!”

Artinya: Kamu tidak bisa pergi ke hutan hanya dengan peralatan seadanya!

Kalimat ini menunjukan kekhawatiran seseorang kepada orang yang akan masuk ke hutan. Selain itu, kalimat ini merupakan larangan kepada seseorang untuk tidak pergi ke hutan karena peralatan yang dimilikinya hanya seadanya saja. Untuk menyatakan larangannya, kalimat ini menggunakan kata “ can't”.

Contoh 3

“You must not use the computer without father's permission!”

Artinya: Kamu tidak boleh menggunakan komputer itu tanpa izin ayah!

Secara langsung pun mengandung larangan menggunakan komputer tersebut karena belum izin ke ayah. Selain itu, kalimat ini menggunakan kata “must not” untuk menyatakan larangannya tersebut.

Contoh 4

“Don't be late for the party later!”

Artinya: Jangan telat datang ke pesta nanti!

Kalimat tersebut mengandung larangan untuk datang tidak telat ke pesat. Selain itu, kalimat ini menggunakan kata “don’t be” dalam menyatakan larangannya.

Contoh 5

“Don't leave the house because it's raining now”

Artiya: jangan keluar rumah karena sedang hujan sekarang!

Dari kalimat ini, diketahui bahwa ada sebuah larangan untuk keluar ketika hujan. Adapun untuk kata yang menunjukan larangan yang digunakan pada kalimat tersebut adalah “ Don't”.

Contoh 6

“Must not enter without paying for the ticket!”

Artinya: Tidak boleh masuk tanpa membayar tiket!

Dalam terjemahannya jelas, bahwa seseorang dilarang masuk tanpa membayar tiket terlebih dahulu. Sementara kata larangan yang digunakannya adalah “Must not”.

Beberapa contoh kalimat larangan dalam bahasa Inggris di atas, dapat dijadikan bahan pelajaran untuk membuatmu lebih memahami mengenai materi tersebut. Selain itu, jika kamu ingin membuat kalimat larangan menggunakan bahasa Inggris, sebaiknya pahami terlebih dahulu apa yang ingin disampaikan.

Banner Konsultation
+62

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait