Di era modern ini, telah banyak hadir barang dengan inovasi unik dan kreatif. Barang-barang tersebut sudah tidak sulit lagi untuk dijumpai. Karena saat ini telah banyak manusia kreatif yang menciptakan barang-barang inovatif dan kreatif.
Salah satu penopang diproduksinya barang-barang inovatif dan kreatif adalah teknologi. Saat ini teknologi semakin berkembang dengan cukup pesat. Berkembangnya teknologi yang diiringi kecerdasan manusia ternyata mampu menciptakan barang-barang yang inovatif.
Inovasi memang mampu memudahkan kehidupan manusia. Karena inovasi mampu melahirkan hal-hal baru. Misalnya saja barang-barang untuk kebutuhan sehari-hari yang bersifat inovatif serta kreatif. Inilah beberapa barang inovasi yang unik serta kreatif!
Ooho – Air yang Dapat Dimakan
Sejak tahun kemarin, internet dihebohkan dengan kemunculan Ooho yaitu air minum yang dapat dimakan. Ooho hadir karena maraknya penggunaan plastik dan menyebabkan pencemaran lingkungan.
Ooho merupakan air minum yang berbentuk gumpalan bola. Apabila haus, kamu dapat langsung menelan gumpalan tersebut. Sehingga tidak akan ada kemasan yang harus dibuang dan menyebabkan pencemaran lingkungan.
Lasona – Kaos Kaki Tahan Air
Inovasi berikutnya merupakan produk dari lasona yaitu kaos kaki yang tahan air. Salah satu hal yang tidak menyenangkan dalam kehidupan sehari-hari adalah ketika kaos kaki tidak sengaja menginjak air. Hal tersebut akan menyebabkan kaos kaki menjadi basah dan lembab.
Saat ini telah hadir inovasi untuk permasalahan tersebut, yaitu kaos kaki tahan air. Apabila kamu memakai kaos kaki ini, tidak perlu takut ketika menginjak air atau saat hujan. Karena kaos kaki tidak akan basah.
Mesin Jahit Mini Genggam Portable
Barang dengan inovasi unik dan kreatif berikutnya adalah mesin jahit yang berbentuk seperti staples. Mesin jahit ini menjadi solusi bagi orang-orang yang suka menjahit secara praktis. Karena mesin jahit ini berbentuk mini dan dapat dibawa ke mana saja. Bentuknya sangat mirip dengan staples.
Cara penggunaannya adalah dengan menekan-nekan mesin jahitnya, persis seperti menggunakan staples. Mesin jahit ini dijual cukup murah, yaitu di angka Rp. 10.000. Ukurannya ringan dengan berat sekitar 105 gram saja.
Seabin – Pembersih Lautan
Salah satu permasalahan yang cukup krusial saat ini adalah pencemaran lingkungan oleh sampah plastik. Tidak hanya di darat saja, sampah plastik pun jumlahnya cukup mendominasi di lautan. Hal tersebut dibuktikan dengan ditemukannya beberapa hewan laut yang terlilit oleh sampah plastik. Sehingga air laut pun dapat dikatakan sudah mulai tercemar.
Permasalahan tersebut mendatangkan inovasi yang dibuat oleh Andrew Turton dan Pete Ceglinski. Inovasi yang dibuat adalah dengan menghasilkan barang bernama Seabin. Barang ini mampu menghisap sampah-sampah plastik yang sudah mengambang di lautan. Selain di laut, Seabin pun dapat digunakan di sungai dan danau.
Gelang Cicret
Inovasi unik dan kreatif berikutnya datang dari kecanggihan teknologi dan informasi. Inovasi ini menciptakan produk bernama gelang cicret. Gelang ini diproduksi oleh perusahaan dari Prancis bernama perusahaan cicret. Sejak beberapa tahun lalu, hadir jam tangan yang mampu memproyeksikan konten di smartphone ke dalam jam tangan.
Gelang cicret memiliki fungsi yang sama, yaitu memproyeksikan konten dalam smartphone. Hanya saja, proyeksi tersebut bukan dalam bentuk jam tangan. Melainkan seperti projector yang munculnya di permukaan kulit.
Selo – Mobil Listrik
Kehadiran mobil listrik telah menjadi perbincangan yang hangat sejak beberapa tahun lalu. Ternyata, saat ini mobil listrik pun telah hadir di Indonesia yang bernama Selo. Mobil listrik ini memiliki kecepatan hingga 220 km/jam dan bersifat ramah lingkungan dibandingkan mobil dengan bahan bakar minyak.
Sepatu Pel
Barang inovatif dan kreatif yang terakhir adalah sepatu pel. Barang ini memiliki desain seperti kain pel, hanya saja dirancang menjadi bentuk sepatu. Sepatu ini disebut pula sebagai sepatu pel microfiber. Kamu dapat menjumpai sepatu ini di beberapa marketplace dengan harga sekitar Rp. 25.000.
Barang-barang dengan inovasi unik dan kreatif bukan hanya memiliki rancangan unik saja, tetapi kegunaannya pun cukup bermanfaat. Seperti yang dapat dilihat di atas, barang-barang tersebut memang mampu menjadi solusi bagi permasalahan di kehidupan manusia.