Kenapa Penting Belajar Matematika Kelas 12?

Bacaan Umum
Universitas123 | 18 October 2022
Kenapa Penting Belajar Matematika Kelas 12?

Matematika termasuk salah satu mata pelajaran yang kurang disukai di sekolah. Banyak para pelajar yang merasa bahwa pelajaran tersebut rumit dan menguras pikiran. Sebenarnya, akan banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan jika memahami pelajaran matematika dengan baik. 

Matematika adalah ilmu Logika dan materinya sangat luas. Lagi untuk materi matematika kelas 12, tentu akan lebih dalam lagi karena dari materi tersebut kamu akan mempersiapkan diri untuk masuk perguruan perguruan tinggi, dimana kamu akan menemukan pelajaran yang jauh lebih sulit dari materi materi di kelas 12. 

Kenapa Harus Belajar Matematika?

Mungkin beberapa pelajar masih merasa ragu untuk bisa memahami semua rumus matematika. Karena tingkat kesulitan dalam memecahkan soal-soal matematika dengan rumus, mereka lebih memilih untuk mengabaikan pelajaran matematika. Padahal matematika juga salah satu pelajaran yang wajib kamu pahami loh.

Ada banyak alasan kenapa matematika menjadi bagian penting dalam dunia pendidikan, ini alasannya;

Melatih Pelajar Berpikir Logis, Kreatif, dan Kritis

Berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan bertahun-tahun para guru dan dosen matematika menyimpulkan bahwa mata pelajaran matematika bisa membuat siswa menjadi lebih kritis, kreatif dan mampu berpikir secara logis. Hal ini ini dikarenakan ketika memecahkan masalah matematika dituntut untuk menemukan solusi dengan berbagai macam cara namun tetap tidak boleh melanggar aturan-aturan yang ada.

Kegiatan tersebut tentu membuat otak semakin terlatih dan mampu berpikir secara logis, kreatif, dan kritis. 

Membuat Pelajar Menjadi Lebih Teliti dan Cermat

Matematika juga bisa membantu pelajar untuk menjadi lebih teliti dan cermat sebab ketika menyelesaikan soal matematika akan dilakukan secara perlahan-lahan dan agar meminimalisir kesalahan. Matematika merupakan ilmu terstruktur, jadi  jika diawal proses penyelesaian soal matematika kamu sudah salah maka ke belakangnya pasti akan salah semua.

Oleh sebab itu, Mempelajari matematika harus perlahan-lahan dan hati-hati. Jangan membiasakan hal tersebut, tentu otak akan dilatih sehingga bisa berpikir secara teliti cermat dan tidak ceroboh dalam menghadapi menyelesaikan masalah di kehidupan sehari-hari.

Terkait: Latihan Soal USBN - UNBK Matematika SMA

Belajar Melatih Kesabaran

Selanjutnya matematika juga bisa melatih kesabaran karena cukup sulit untuk dipelajari. Mempelajari matematika memang tidak bisa langsung menuju materi pusat atau materi inti yang diinginkan, tetapi harus paling dasar terlebih dahulu. Sekali lagi, Hal ini dikarenakan matematika merupakan ilmu yang terstruktur.

Jika mempelajari matematika akan menemukan lika-liku permasalahan yang sulit dan membuat kamu ingin menyerah belajar matematika. Dengan belajar matematika kesabaran akan dilatih dan jika kamu mampu melewati, maka akan lebih dekat dengan matematika.

Mampu Menunjang Bidang Lainnya

Matematika dapat dikatakan sebagai rajanya ilmu, sebab matematika hampir ada di semua bidang ilmu lainnya. Dibandingkan dengan ilmu lainnya, matematika mungkin ilmu yang pantas mendapatkan sebutan “ilmu berdiri sendiri”. 

Banyak bidang lain yang membutuhkan matematika, sepertis fisika, kimia, biologi, ekonomi, tehnik, kedokteran, teknologi, astronomi, dan lain sebagainya. Jadi jika kamu bisa menguasai ilmu matematika, tentu Bu bidang lainnya juga bisa ditunjang dengan mudah. 

Berguna dalam Kehidupan Sehari-Hari

Apakah kamu tahu bahwa matematika ini juga berguna  dalam kehidupan sehari-hari? Salah satu contohnya adalah ketika kamu sedang membuka usaha atau berdagang, dengan adanya otomatik  proses perdagangan menjadi lebih lancar dan bisa diterima oleh kedua belah pihak.

Bayangkan saja jika pedagang dan pembeli tidak menguasai materi dasar matematika, proses perdagangan menjadi lebih bermasalah dan muncul perselisihan terkait kembalian dan pembayaran. 

Penutup

Jadi banyak alasan kenapa Mempelajari matematika bagian paling penting dalam kehidupan sehari-hari. Kamu akan mempelajari materi matematika kelas 12 harus dipahami dengan baik, sebab hal tersebut memberikan dampak positif bagi kamu di masa mendatang.

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait