Penjelasan Sistem Pernapasan Manusia dan Organ Pentingnya

Bacaan Umum
Universitas123 | 23 December 2021
Penjelasan Sistem Pernapasan Manusia dan Organ Pentingnya

Sistem pernapasan manusia terbagi atas beberapa organ yang sangat penting. Bernapas adalah salah satu ciri-ciri makhluk hidup, begitu juga terjadi pada manusia. Manusia bisa mencium berbagai macam aroma mulai dari bau yang tidak sedap sampai bau wangi sekalipun. 

Hal tersebut karena adanya hidung yang termasuk salah satu organ untuk sistem pernapasan. Pernapasan adalah salah satu hal yang sangat vital bagi manusia. Manusia mampu bernafas dengan baik sebab beberapa organ pernafasan bekerja sama. 

Bagaimana sebenarnya sistem kerja pernapasan dari manusia?

Pengertian Sistem Pernapasan Manusia 

Sebelum mengetahui bagaimana sistem kerja pernapasan manusia kamu harus memahami pengertian sistem pernapasan manusia terlebih dahulu. Pernapasan disebut dengan respirasi adalah proses untuk pengambilan oksigen, pelepasan karbondioksida dan penggunaan energi yang ada di dalam tubuh. 

Ketika manusia sedang bernapas, terjadi proses masuknya oksigen ke dalam tubuh dan pelepasan karbondioksida keluar dari tubuh. Pertukaran antara oksigen tersebut terjadi di dalam darah manusia. Manusia biasanya memiliki pernapasan normal bernapas 12 - 20 kali dalam 1 menit.

Dalam bernapas manusia membutuhkan 300 liter oksigen untuk 1 hari. Apabila seseorang tersebut sedang mengerjakan aktivitas berat, kebutuhan oksigen akan bertambah berkali lipat. Oksigen yang akan diambil tergantung dari aktivitas. 

Pernapasan adalah proses otomatis di dalam tubuh manusia. Bahkan ketika kamu tidur, pernapasan dibedakan menjadi dua, yaitu pernapasan luar dan pernapasan dalam.

Organ dan Bagian-Bagian Sistem Pernapasan Manusia

Sistem pernapasan dari manusia melibatkan beberapa organ dalam tubuh, seperti berikut.

1. Rongga Hidung

Rongga hidung adalah awal dari udara berasal masuk. Dalam rongga hidung ada selaput kelenjar minyak dan kelenjar keringat. Selaput tersebut memiliki fungsi untuk mengangkat benda-benda asing yang masuk dalam saluran pernafasan.

Pada rongga hidung ada juga rambut-rambut kecil dan tebal. Rambut tersebut memiliki fungsi menyaring partikel kotoran yang akan masuk di hidung bersamaan dengan udara.

2. Tenggorokan

Selanjutnya menuju tenggorokan ada dua cabang saluran, yaitu saluran pernapasan dan saluran pencernaan pada bagian belakang. Fungsi utama dari tenggorokan Ini bisa menyediakan saluran untuk udara masuk dan keluar. 

Di tenggorokan ada pita suara yang berguna menghasilkan suara dan jika ada udara yang masuk pita suara akan bergetar untuk menghasilkan suara. 

3. Trakea atau Batang Tenggorokan

Tenggorokan adalah organ berbentuk  pipa dan terletak pada bagian leher sampai rongga dada. Dinding pada tenggorokan tipis dan kaku di dalam rongga bersilia. Silia ini memiliki fungsi untuk menyaring benda-benda asing yang masuk melalui pernapasan.

Batang tenggorokan ada di bagian kerongkongan dan memiliki dua cabang. Cabang tenggorokan tersebut memiliki cabang-cabang lain di dalam paru-paru dengan saluran kecil yang disebut dengan bronkiolus. 

4. Laring 

Laring atau yang sering disebut dengan pangkal tenggorokan adalah organ pernapasan berbentuk saluran dan dikelilingi oleh tulang rawan.  Tulang dari pangkal tenggorokan ini disebut dengan epiglotis. 

Fungsi utama dari pangkal tenggorokan sebagai tempat keluar masuknya udara dan tepat menghasilkan suara. Ketika manusia sedang menelan makanan maka katup pada pangkal tenggorokan akan menutup. Tetapi ketika manusia senang bernapas akan terbuka.

5. Bronkus

Bronkus atau cabang batang tenggorokan memiliki fungsi untuk menyediakan Jalan udara yang masuk dan keluar menuju paru-paru. Batang tenggorokan memiliki dua cabang, yaitu cabang yang mengarah pada paru-paru dan memiliki cabang lain. 

Cabang-cabang kecil yang masuk dalam paru-paru disebut dengan alveolus. Alveolus memiliki kapiler darah dimana oksigen dan udara menuju ke dalam darah.

6. Pulmo

Pulmo atau paru-paru adalah salah satu organ pernapasan manusia yang sangat penting. Paru-paru ini Lokasinya ada di dalam rongga dada bagian atas. Di samping paru-paru ada tulang rusuk yang di bawahnya ada diafragma. 

Paru-paru memiliki dua bagian, yaitu bagian kanan dan kiri. Paru-paru kanan terdiri dari tiga lobus, sedangkan paru-paru kiri memiliki dua  lobus. Paru-paru juga diselimuti oleh selaput yang tipis. 

Kesimpulan

Sistem pernapasan manusia membuat proses pengambilan oksigen oksigen dan melepaskan karbondioksida dalam tubuh. Ada beberapa organ yang dibutuhkan untuk proses pernapasan manusia, seperti rongga hidung, faring, trakea, laring, bronkus, dan pulmo. 

 

Banner Konsultation
+62

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait