Prasyarat dan Cara Pendaftaran di Curtin University

Bacaan Umum
Universitas123 | 27 September 2022
Prasyarat dan Cara Pendaftaran di Curtin University

Curtin University atau yang sebelumnya dikenal sebagai Curtin University of Technology dan Western Australian Institute of Technology (WAIT) adalah universitas riset publik Australia yang berbasis di Bentley, Perth, Australia Barat. Universitas ini mengambil nama dari John Curtin, Perdana Menteri Australia dari tahun 1941 hingga 1945 dan menjadi universitas terbesar di Australia Barat dengan jumlah 59.939 siswa pada tahun 2021.

Curtin dianugerahkan status universitas setelah mendapatkan pengesahan oleh UU dari Parlemen Australia Barat pada tahun 1986. Sejak itu, universitas ini telah memperluas kehadirannya dan memiliki kampus di Singapura, Malaysia, Dubai dan Mauritius, serta memiliki hubungan dengan 90 universitas pertukaran di 20 negara.

Curtin University adalah anggota Jaringan Teknologi Australia sehingga aktif dalam penelitian di berbagai bidang akademis dan praktis. Bahkan Curtin University menjadi satu-satunya universitas di Australia Barat yang mahasiswanya telah memenangkan Medali Emas Mahasiswa Pascasarjana Institut Ilmu Nuklir dan Teknik Nuklir Australia pada tahun 2020.

Jika kamu tertarik untuk masuk salah satu universitas top di Australia ini terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi. Apa aja sih? Yuk simak artikel ini sampai habis ya!

Prasyarat Pendaftaran Curtin University

Sebelum masuk ke Curtin University, kamu harus melengkapi beberapa dokumen yang diperlukan sebagai prasyarat aplikasi pendaftaran. Berikut beberapa dokumen penting dan wajib untuk mendaftar masuk di Curtin University:

  • Sertifikat kelulus sekolah menegah .
  • Transkrip nilai IPK sekolah menengah (2 tahun terakhir).
  • Sertifikat penyelesaian kursus informal atau pengalaman kerja.
  • Sertifikat penghargaan.
  • Pernyataan pribadi.
  • Tes skor ELP.
  • Skor tes IELTS min.6.5
  • Skor tes TOEFL min.79
  • Skor tes TOEFL iBT min. 79
  • Skor tes Pearson Test of English – Akademik PTE min.58

Notes: jika dokumen tersebut tidak diterbitkan dalam bahasa Inggris, silahkan melakukan terjemahan resmi dari layanan terjemahan yang diakui, seperti berikut:

  • Penerjemah terakreditasi National Accreditation Authority for Translators and Interpreters (NAATI).
  • Lembaga pemberi penghargaan.
  • Kantor Notaris.
  • Badan resmi Pemerintah.
  • Penerjemah resmi dan terakreditasi.

Cara Pendaftaran Curtin University

Setelah mempersiapkan seluruh dokumen tersebut, kamu telah siap untuk mendaftar di Curtin University. Berikut langkah-langkah pendaftaran Curtin University:

1. Kirim aplikasi pendaftaran

Kamu dapat mendaftar secara online melalui website resmi Curtin University dan ikuti petunjuknya.

2. Terima tawaran Curtin

Jika aplikasi berhasil, kamu akan menerima tawaran yang dapat kamu terima atau tolak. Kamu akan menerima Konfirmasi Pendaftaran san dokumen dari Curtin yang merinci secara khusus studi kamu selama di Curtin University, berapa lama akan mempelajari studi tersebut, dan biaya kuliah. Dokumen ini dapat digunakan untuk memperoleh visa pelajar.

3. Mempersiapkan visa

Setelah menerima pengumuman kelulus, segeralah membuat visa pelajar. Memperoleh visa pelajar akan memungkinkan kamu untuk berpartisipasi dalam studi penuh waktu di Australia dan bekerja hingga 40 jam dalam dua minggu. Jika kamu berusia di bawah 18 tahun, kamu harus memiliki pengaturan akomodasi dan kesejahteraan yang disetujui sebelum visa dapat dikeluarkan.

4. Bersiaplah untuk pergi

Kamu dapat mempersiapkan beberapa hal dan mencari tahu informasi bermanfaat sebelum berangkat melanjutkan studi ke Curtin University yang berlokasi di Perth.

Penutup

Itulah seluruh informasi mengenai syarat dan cara masuk di Curtin University. Semoga artikel ini memudahkan kamu yang ingin mendaftar di Curtin University. 

Ingin tahu informasi lain seputar dunia pendidikan? Untuk mendapatkan berbagai berita terbaru dan akurat seputar dunia pendidikan kamu dapat mencari di website Universitas123.

Banner Konsultation
+62

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait