Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang, Semua yang Kamu Perlu Tahu

Bacaan Umum
Universitas123 | 21 December 2021
Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang, Semua yang Kamu Perlu Tahu

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang dan segala tetek bengeknya akan kita bahas di artikel kali in, loh! Kamu yang memiliki rencana untuk melanjutkan studimu ke universitas ini wajib banget menyimak sampai akhir agar kamu kenal dan sayang dengan universitas masa depanmu ini. Okay, langsung saja kita masuk ke pembahasan, ya!

Mengenal Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Sejarah Untirta

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang adalah sebuah perguruan tinggi negeri yang terletak di Kota Serang, Cilegon, dan Ciwaru. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa resmi berdiri pada tanggal 1980. Pendirian universitas ini berdasar pada Akta Notaris Rosita Wibisono, SH. No. 1 tanggal 1 Oktober 1980.

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang awal berdiri dengan tiga tujuan utama yaitu, untuk membantu pemerintah dalam melaksanakan usaha-usahanya memajukan pendidikan, mendirikan sekolah dari tingkatan terendah hingga sekolah kejuruan dan perguran tinggi, terakhir adalah untuk membuat rencana dan mengusahakan sarana pendidikan dan olahraga.

Berkenalan dengan Fakultas dalam Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang memiliki tujuh fakultas dengan tambahan satu program pascasarjana. Fakultas yang pertama adalah fakultas yang termasuk di dalam fakultas dengan ilmu rumpun sosial dan humaniora yaitu, Fakultas Hukum. Fakultas selanjutnya, masih dalam rumpun ilmu yang sama yaitu Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik.

Fakultas lainnya adalah fakultas yang mengajarkan ilmu dalam rumpun saintek yaitu Fakultas Teknik, Fakultas Pertanian, dan Fakultas Kedokteran. Fakultas lainnya adalah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Sedangkan di dalam program pascasarjana terdapat bermacam-macam program studi yang dapat menjadi pilihanmu. Setelah ini kita akan bahas prodi-prodi yang tersedia di Untirta.

Mengintip Program Studi di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang juga memiliki berbagai macam program studi. Banyaknya program studi yang ada tidak akan membuatmu kekurangan pilihan jurusan. Berikut adalah macam program studi di Universitas Ageng Tirtayasa. Prodi pertama adalah Ilmu Hukum.

Kemudian ada banyak sekali prodi dari FKIP, beberapa di antaranya adalah Prodi Pendidikan Nonformal, Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia, Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, dan masih ada banyak prodi lainnya. Selanjutnya adalah program studi dari Fakultas Teknik ada beberapa yaitu, Prodi Teknik Elektro, Prodi Teknik Industri, Prodi Teknik Kimia, dan masih banyak lagi prodi lainnya.

Akreditasi Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Penilaian BAN-PT

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang telah diberikan nilai akreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi atau lebih sering dikenal dengan BAN-PT. Nilai akreditasi yang diberikan oleh BAN-PT untuk institusi pendidikan yang satu ini adalah A atau setara dengan predikat Unggul.

Nilai ini diresmikan dengan dasar Surat Ketetapan BAN-PT nomor 364/SK/BAN-PT/Akred/PT/XII/2018. Hasil akreditasi dengan predikat unggul ini akan berlaku hingga tanggal 12 Desember 2023.

Rentang Nominal Biaya Kuliah 

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa memiliki sistem pembayaran dana kuliah yang mirip dengan sistem pembayaran biaya kuliah universitas lainnya. Bagi mahasiswa yang masuk ke Untirta lewat jalur SBMPTN dan SNMPTN, biaya kuliah yang dikenakan berbentuk Uang Kuliah Tunggal atau UKT tanpa Biaya Sumbangan Pembangunan (SPI), biaya SPI ditagihkan kepada mahasiswa jalur mandiri.

Besar biaya UKT yang dibayarkan setiap mahasiswa berbeda sesuai dengan golongan tarif UKT masing-masing. Di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa terdapat lima kelompok yang membedakan besar tagihan biaya UKT. Tarif Biaya UKT bermacam mulai dari sekurang-kurangnya Rp 3.000.000 untuk Kelompok I hingga selebih-lebihnya Rp 22.000.000 untuk Kelompok VIII.

Jalur Masuk Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Bukan Jalur Belakang

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang memiliki beberapa jalur masuk untuk mahasiswa baru. Jalur masuk yang ada juga mirip dengan macam jalur masuk di perguruan tinggi lainnya. Jalur masuk ke Universitas Sultan Ageng Tirtayasa yang pertama adalah lewat Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Jalur masuk kedua adalah Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri.

Jalur masuk Universitas Sultan Ageng Tirtayasa yang terakhir adalah Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri Barat atau biasa disingkat SMM PTN-BARAT. SMM PTN-BARAT adalah sebuah jalur seleksi mandiri yang digelar oleh masing-masing perguruan tinggi yang dilakukan secara serentak.

Beasiswa 

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang memiliki beberapa program beasiswa yang dapat kamu ikuti jika kamu merasa kesulitan membayar biaya kuliah. Berikut adalah beberapa beasiswa yang dapat kamu

Informasi dan Detail Tambahan tentang Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Jika tekadmu memang sudah bulat untuk mendaftar ke Untirta dan kamu ingin mencari tahu lebih banyak informasi tentang universitas negeri yang satu ini, kamu dapat mengakses situs web resmi Untirta dengan alamat untirta.ac.id. Kamu juga dapat berkunjung langsung ke kampus induk Universitas Sultan Ageng Tirtayasa di Jalan Raya Palka Km 3 Sindangsari, Pabuaran, Serang, Banten.

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang dan serba-serbinya sudah selesai kita bahas, nih! Semoga artikel tentang Untirta ini bermanfaat untukmu. Jika kamu membutuhkan informasi seputar kampus-kampus di Indonesia, kamu dapat mengakses www.universitas123.com.

Banner Konsultation
+62
Perguruan Tinggi Negeri Perguruan Tinggi Swasta

Raih Beasiswa, Wujudkan Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Raih Beasiswa, Wujudkan
Cita-cita!

Dapatkan Kesempatan Meraih Beasiswa Dari
Berbagai Negara Dan Kampus Ternama!

Profil

Universitas123
Logo
Please Wait