Selamat Datang di Kampus UK Petra!
UK Petra menyambut hangat kehadiran rekan-rekan generasi muda untuk menggapai mimpi menjadi pemimpin masa depan di bidangnya masing-masing. UK Petra menyiapkan generasi pemimpin masa depan yang diperlukan di jaman tersebut, serta terus mampu mengembangkan diri sepanjang hayat.
UK Petra terus berbenah, merevisi kurikulum semua prodi/program, membuka program-program baru, meningkatkan sarana laboratorium dan sarana penunjang lain, meluaskan jaringan kerjasama, serta secara periodik melatih dosen-dosen untuk terus meningkatkan kapasitas dan juga ketrampilan mengajar.
Berikut pengakuan yang diperoleh UK Petra:
Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan predikat tertinggi nilai A
Salah satu Perguruan Tinggi Swasta (PTS) terbaik di Indonesia
Memiliki beragam program studi yang ditawarkan
Pengakuan dan keikutsertaan UK Petra dalam berbagai aktivitas yang berskala internasional sebagai upaya menyiapkan sivitas yang memiliki wawasan global
Jaringan kerjasama di dalam dan luar negeri
Pemanfaatan teknologi informasi dalam penyelenggaraan pendidikan dan fasilitas penunjang
Jaringan alumni dan citra positif alumni di masyarakat. Saat ini terdapat lebih dari 75% alumni UK Petra adalah wirausahawan di sektor industri dan jasa.