Universitas swasta di Malang cukup banyak diincar oleh calon mahasiswa baru. Hal ini dikarenakan ada beberapa alasan. Mulai dari fasilitas pendidikan yang lengkap, mempunyai banyak kampus terbaik di Indonesia, sampai suasana belajar yang kondusif. Belum lagi biaya hidup di Malang tergolong murah.
Tidak heran jika banyak calon mahasiswa yang memilih Malang sebagai tempat perantauan. Sayangnya, masih banyak yang bingung dalam memilih universitas swasta di Malang. Salah satu poin yang harus kamu perhatikan sebelum memilih universitas adalah melihat akreditasinya.
Akreditasi bisa dikatakan menjadi penentu apakah universitas tersebut bagus atau tidaknya dari segi kualitas dan fasilitas. Bagi kamu yang ingin kuliah di Malang tapi bingung memilih universitas swasta terbaik, berikut beberapa rekomendasinya.
1. Universitas Muhammadiyah Malang
Salah satu universitas swasta yang favorit dan populer di Malang adalah Universitas Muhammadiyah Malang. Julukan dari kampus ini adalah jas merah dan berhasil menjadi kampus terbaik nomor 2 di dunia. Cukup banyak fakultas dan jurusan yang tersedia di universitas ini.
Mulai dari fakultas Hukum, Ekonomi dan Bisnis, Teknik, Psikologi, Ilmu Kesehatan, Agama Islam, Kedokteran, sampai Keguruan & Ilmu Pendidikan. Akreditasi yang berhasil didapatkan oleh UMM ini adalah A. Tidak heran jika kampus tersebut banyak diminati dan menjadi favorit.
2. Universitas Merdeka Malang
Universitas Merdeka Malang atau Unmer Malang termasuk salah satu kampus yang banyak diincar. Meski akreditasinya B, bukan berati tidak ada fakultas dan jurusan yang mendapatkan akreditasi A. Contohnya Administrasi Publik, Ekonomi Pembangunan, Manajemen, dan Hukum.
Di Unmer Malang ini, kamu bisa menikmati beberapa fasilitas. Mulai dari laboratorium, perpustakaan, masjid, auditorium, sampai bimbingan karier. Biaya yang kamu butuhkan untuk kuliah di Unmer kisaran Rp 4.000.000 untuk setiap semester.
3. Universitas Gajayana Malang
Universitas swasta di Malang dan akreditasinya yang bisa jadi pilihan adalah Universitas Gajayana Malang. Universitas tersebut juga dikenal sebagai Uniga dengan beberapa fakultas di bawah ini:
- Fakultas Ekonomi dan Bisnis: jurusan Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Pembangunan.
- Fakultas Ilmu Sosial dan Budaya: jurusan Psikologi, Ilmu Komunikasi, dan Sistem Informasi.
- Fakultas Teknik dan Informatika: jurusan Teknik Mesin, Fisika, Teknik Elektro, dan Teknik Industri.
Mempunyai akreditasi B, Uniga mempunyai beberapa program beasiswa yang bisa kamu incar. Mulai dari beasiswa KIP, beasiswa OSC Medcom, beasiswa prestasi Akademik / Non Akademik, dan lainnya.
4. Institut Teknologi Nasional Malang
Universitas swasta di Malang dan akreditasinya yang bisa jadi pilihan adalah Institut Teknologi Nasional Malang. Kampus ini juga dikenal sebagai ITN yang sudah ada sejak tahun 1969. Akreditasi yang dimiliki oleh kampus ini adalah B dengan dua fakultas di bawah ini:
- Fakultas Teknologi Industri: jurusan Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Industri, Teknik Kimia, dan Teknik Informatika.
- Fakultas Teknik Sipil & Perencanaan: jurusan Teknik Sipil, Arsitektur, Perencanaan Wilayah dan Kota, Teknik Geodesi, dan Teknik Lingkungan.
5. Universitas Islam Malang
Salah satu kampus Islam yang masuk daftar 100 universitas terbaik di Indonesia adalah Universitas Islam Malang. Meski mendapat akreditasi B, bukan berati kualitas dan fasilitasnya tidak bagus. Kamu bisa mencoba beberapa fakultas yang tersedia di kampus ini, antara lain:
- Fakultas Pendidikan Agama Islam: jurusan Pendidikan Agama Islam, Ahwal Al-Syakhshiyah, PGMI, dan PGRA.
- Fakultas Hukum: jurusan Ilmu Hukum.
- Fakultas Pertanian: jurusan Agribisnis dan Agroteknologi.
- Fakultas Peternakan
- Fakultas Teknik: jurusan Teknik Sipil, Teknik Mesin, dan Teknik Elektro.
- Fakultas Ekonomi dan Bisnis: jurusan Akuntansi, Manajemen, dan Perbankan Syariah.
- Fakultas KIP: jurusan Pendidikan Matematika, Pend. Profesi Guru, Pend. Bhs. Inggris, dan Pend. Bhs. Indonesia.
- Fakultas Ilmu Administrasi
- Fakultas Kedokteran
- Pascasarjana
- Doktor
6. Universitas Ma Chung
Universitas swasta di Malang dan akreditasinya yang banyak diincar adalah Universitas Ma Chung. Meski masih tergolong baru, tapi kampus ini sudah berhasil mendapatkan akreditasi B, loh. Tidak heran jika Universitas Ma Chung masuk sebagai kampus terbaik non vokasi di Indonesia.
Kamu bisa memilih beberapa program studi yang populer, seperti Farmasi, Manajemen Bisnis, Teknik Informatika, dan Akuntansi. Jika kamu berniat mendaftar, kamu bisa melakukan pendaftaran online. Caranya dengan mengirimkan rapor kelas X-XI. Nantinya pengumuman hasil seleksi akan diberitahukan melalui email dan telepon.
Kesimpulan
Jika kamu ingin merantau dan ingin biaya hidup serta kuliah yang murah, Malang menjadi solusinya. Ada banyak sekali universitas seperti di atas yang bisa kamu coba daftarkan. Sebelum itu, kamu bisa mencari tahu lebih banyak dan mempertimbangkan secara matang agar tidak salah pilih.
Itulah beberapa universitas swasta di Malang lengkap dengan akreditasinya yang bisa jadi referensi pilihan. Jika kamu ingin mendapatkan informasi seputar beasiswa, kamu bisa gabung di Universitas123.